-visit us: @Mr_ikky and Friends- |
Ciri Ayam Thailand Super ? Inilah Cara Mengetahuinya
Ciri ayam thailand super? Inilah cara mengetahuinya – Jenis ayam dari Thailand yang sangat terkenal di Indonesia adalah ayam
bangkok. Bagi banyak orang, ayam bangkok merupakan jenis ayam yang banyak di
ternakkan, baik ternak skala kecil maupun besar. Ayam bangkok banyak peminatnya untuk dimanfaatkan dagingnya sebagai salah satu sumber makanan.
Ayam Thailand Super
Daging ayam bangkok malahan menjadi salah satu daging yang paling banyak dijual di pasaran. Namun, siapa sangka, di balik kepopuleran daging ayam bangkok, ayam ini dikenal sebagai ayam aduan. Bagi sebagian orang, mereka lebih mengenal ayam bangkok dengan sebutan ayam adu Thailand. Mereka akan menggunakan ayam ini untuk diadu. Banyak orang yang mencari jenis ayam ini di pasaran untuk dijadikan ayam aduan. Lalu, seperti apakah ciri-ciri ayam aduan Thailand yang super? Pertama dilihat dari postur tubuh. Ayam laga Thailand yang baik adalah yang berpostur tegap dan tinggi. Jika berdiri, kita bisa melihat si ayam akan berpose dengan mengusungkan dadanya, seolah-olah ingin memperlihatkan badannya yang juga bisa terlihat atletis.
Tambahan
Selain postur tubuh, kita juga bisa melihat ke bentuk kepala si ayam. Bentuk kepala yang baik adalah kepala yang berbentuk seperti buah pinang, yakni lonjong atau memanjang. Jika kita amati lebih dekat, akan kita dapati bahwa kepala ayam tersebut terlihat kuat dan kokok. Jangan dipilih jika mendapati kepalanya terlihat lemas atau si ayam terlihat kurang lincah.
sumber: http://baymonttampa.com
Posting Komentar